Bupati Saipul A Mbuinga Terus Fokus Tuntaskan Stunting

MBharGoNews.com, Pohuwato – Pencegahan stunting terus diseriusi oleh pemerintah daerah terutama Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga. Hal itu pun dibuktikan dengan peninjauan yang dilakukan Saipul A. Mbuinga di sela-sela meninjau pekerjaan jalan yang ada di tiga desa di Kecamatan Randangan.
Bupati Saipul yang didampingi Kepala Baperlitbang, Irfan Saleh yang juga selaku Koordinator Gerbos Emas langsung meninjau Rumah Tangga Pelopor Pencegahan Stunting (RTP2S) yang ada di Desa Huyula, yang telah dilaunching pada Oktober 2021 lalu.
Dalam peninjauan itu, Bupati Pohuwato melihat langsung serta mengevaluasi sejauh mana bantuan yang diberikan oleh OPD terkait dimanfaatkan oleh rumah tangga setempat.
“Karena kita tahu bersama Desa Huyula, Kecamatan Randangan adalah pertama di Pohuwato yang melaunching RTP2S tersebut,” ujar Saipul.
Dari hasil peninjauan, rumah tangga tersebut sudah menunjukkan perubahan termasuk anak stunting yang tadinya berat badan 6 kilogram sudah lebih dari 9 kilogram.
Untuk itu, Bupati Saipul berharap agar bantuan yang diberikan berupa ikan, ayam dan pemanfaatan pekarangan benar-benar dikelola dan dirawat dengan baik, karena bantuan ini sangat membantu kebutuhan keluarga itu sendiri.
Koordinator Gerbos Emas, Irfan Saleh menjelaskan, sebagai desa pertama di Randangan serta umumnya di Kabupaten Pohuwato, maka RTP2S di Desa Huyula telah menunjukkan peningkatan.
“Dimana bantuan yang diberikan berupa ikan kini sudah beranak dan induknya sudah dapat dimanfaatkan atau dikonsumsi oleh rumah tangga stunting, begitu juga dengan ayam sudah ada yang beranak, pun demikian dengan lahan pekarangan juga sudah kurang lebih 5 kali panen,” jelas Irfan.
Menurutnya, kehadiran Bupati bersama l tim diaini untuk memastikan dan mengevaluasi sudah berhasil atau tidak rumah tangga sasaran tersebut.
“Karena pada launcing tahun lalu benar-benar rumah tangga stunting dan miskin yang jadi sasaran. Mereka disentuh dengan bantuan berupa listrik, kamar mandi atau MCK,” terang Irfan. (Kris)