Uncategorized

Tegas, Jelang Tahun Baru Kanwil Kemenkumham Gorontalo Instruksi Perketat Ketertiban Lapas

MBharGoNews.com, Gorontalo – Dalam rangka menghadapi pergantian tahun baru 2022, jajaran Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Gorontalo kembali memperketat keamanan dan ketertiban di dalam lapas.

Hal ini diutarakan langsung Kepala Divisi Pemasyarakatan Gorontalo Bagus Kurniawan di Dampingi 2 Kepala Bidang Yopy W Sumarauw dan Tjahja Rediantana lewat penegasan kepada seluruh petugas untuk meningkatkan kewaspadaan.

Pasalnya, euforia pergantian tahun selama ini sering mempengaruhi kondisi warga binaan. Misalnya banyak warga binaan yang suka menggelar pesta tahun baru.

“Jangan sampai ada kegiatan yang melanggar protokol kesehatan, petugas harus tegas,” terang Bagus.

Selain itu, Bagus Kurniawan meminta lapas membuat kegiatan kerohanian. Seperti menggelar doa bersama dan kegiatan lain yang mendatangkan manfaat bagi WBP.

“Potensi penyelendupan barang terlarang semakin tinggi, tetap waspada dan teliti dalam melakukan penggeledahan terutama para penjahat pintu utama.” tegasnya.

Terakhir, Kepala Divisi Pemasyarakatan Bagus Kurniawan memberikan penekanan terhadap petugas berupa perintah larangan untuk mengambil cuti 7 Hari Sebelum Hari Natal dan 7 Hari sesudah tahun Baru 2022.

“Semuanya wajib masuk dan melaksanakan tugas sesuai dengan SOP yang berlaku,” tegas Bagus.

Sumber: Lapas Kelas IIA Gorontalo

 

 

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button