Saipul Mbuinga Apresiasi Siswi SD yang Antusias Divaksin

M’BharGoNews.com, Pohuwato – Seorang Siswi SDN 03 Lemito Pindiwaty Saleh, begitu berani melakukan vaksinasi, meski baru berusia 14 tahun dirinya mau dan tidak takut untuk di vaksin.
Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga merasa kagum, sehingga pada kesempatan itu Bupati Pohuwato bersama Kapolres Pohuwato, Dandim 1313 Pohuwato dan Anggota DPRD Pohuwato Yunus Abdulah Usman langsung menemui anak pasangan dari Yanti Soga dan Mohamad Saleh.
Usai memberikan sambutan pada vaksinasi untuk Kecamatan Lemito dan Kecamatan Wanggarasi yang berlangsung di Lapangan Hijau Kecamatan Lemito, Senin (20/09/2021), Bupati Saipul bersama Forkopimda melihat langsung anak bungsu dari 4 bersaudara untuk di suntik vaksin.
Alhasil, putri kelahiran Desa Lemito 7 Juni 2007 itu mengaku tidak merasakan sakit. Bahkan tidak takut untuk di vaksin dan kemauan melakukan vaksin ini adalah keinginan sendiri tanpa ada paksaan sedikitpun baik dari orang tua maupun dari teman-teman sekolah.
Bupati Saipul sangat menyambut baik, dirinya mengaku bahwa anak ini tidak terpengaruh dengan berita hoax yang selalu ditebarkan oleh orang yang tidak bertanggungjawab.
Untuk itu, mari kita semua berusaha dan mau mendukung program vaksinasi yang dianjurkan oleh pemerintah, karena vaksin ini untuk kebaikan kita semua di masa pandemi covid-19, dan dengan vaksin ini nantinya kehidupan kita akan normal kembali seperti tahun-tahun sebelum adanya virus corona. (Kris/Hms)