Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa Hadiri Pemakaman Ibu Haifa Moodumbi

M’BharGoNews, Pohuwato – Wakil Bupati Pohuwato Hj Suharsi Igirisa, S.IP., M.Si, ikuti prosesi pemakaman Almarhumah Ibu Haida Moodumbi, bertempat di Kelurahan Siduan Kecamatan Paguat, Senin (14/06/2021).
Dalam sambutannya, Wabup Suharsi Igirisa menyatakan rasa duka yang amat mendalam atas wafatnya Ibu Haida Moodumbi. “Almarhumah telah meninggalkan kita, tentunya kita merasa kehilangan sosok tokoh pencerdas warga, khususnya pemuda dan pemudi yang ada di Kecamatan Paguat ini”, ujar Wabup dalam sambutannya.
Dirinya berharap kepada keluarga besar yang ditinggalkan untuk sabar dan mengikhlaskan kepergian almarhum. Serta mengajak kepada masyarakat untuk ikut mendoakan almarhumah Ibu Haida Moodumbi.
Sebagai Informasi, Almarhumah semasa hidupnya adalah seorang Tokoh Wanita terbaik, seorang Ibu Kepala Kelurahan yang penuh kasih serta Ibu dari sebuah keluarga panutan sekaligus Tokoh Pendidik (Guru).
“Atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Pohuwato, kami turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya ke Rahmatullah Ibu Haida Moodumbi. Semoga almarhumah mendapat tempat yang layak di sisi-Nya dan untuk keluarga yang berduka kami sebagai Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Pohuwato juga mendoakan Insha Allah keluarga yang berduka selalu di berikan kesehatan, umur panjang, serta tabah dan ikhlas melepas kepergian Almarhumah”, tutup Suharsi.
Tampak hadir pada saat pemakaman, Ketua Tim Penggerak PKK Pohuwato Ny Selfi Mbuinga Monoarfa, Camat Paguat Arman Mohamad, S.PdI., M Si, para Perangkat Desa, serta tamu undangan lainnya. (Kris)