Beda Pilihan Saat Pilkada, Salah Seorang Warga Diusir Dari Desanya Oleh Kepala Desa
M’Bhargo, Bolsel, salah seorang Warga di Desa Kombot, Kecamatan Pinolosian Tengah, Kab. Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Frangky Sumondakh bersama keluarganya diberikan surat pindah penduduk secara sepihak oleh oknum Sangadi (kepala desa) Desa Torosik.
Pasalnya pemindahan secara sepihak warga tersebut ditenggarai karena berbeda pilihan dengan oknum Sangadi pada saat pilkada kemarin, sehingganya Sangadi mengusir mereka dari kampung yang telah lama mereka diami.
Berdasarkan Surat kepindahan penduduk yang dilayangkan oleh oknum Sangadi pada Selasa 02 Desember 2024 tersebut menjelaskan bahwa keluarga dari Frangky Sumondakh di anggap membangkang terhadap pemerintah di karenakan beda pilihan.
Lebih mirisnya lagi, dalam isi surat tersebut pernyataan yang dituliskan oknum Sangadi ini sangat tidak manusiawi, sebab terindikasi sangat otoriter dalam pernyataannya.
“Kami di anggap membangkang kepada pemerintah disebabkan tidak sejalan dengan pilihan yang didukung oleh bunda Sangadi” Ucap Frangky
Terkait hal itu, hingga berita ini di tayangkan Oknum Sangadi tersebut belum bisa terkonfirmasi untuk di mintai klarifikasi soal surat yang di layangkan terhadap keluarga Frangky Sumondakh. (TIM)